Satpol PP KBB Lakukan Penertiban Anak Jalanan di Wilayah Bandung Barat

Sosial

Satpol PP KBB Lakukan Penertiban Anak Jalanan di Wilayah Bandung Barat

04 Maret 2023

Admin

781

DISKOMINFOTIK KBB - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bandung Barat terus berkomitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bandung Barat. Kali ini, Satpol PP Kabupaten Bandung Barat melaksanakan penertiban anak jalanan di Kecamatan Padalarang dan Kecamatan Ngamprah dengan tujuan untuk mewujudkan upaya tertib sosial di lingkungan wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Dalam kegiatan ini, Satpol PP Kabupaten Bandung Barat berhasil menunjukkan kerjasama yang solid Dalam upaya menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga di Kabupaten Bandung Barat, terima kasih kepada seluruh anggota Satpol PP yang telah bekerja keras dalam menjalankan tugasnya.

Kegiatan Satpol PP Kabupaten Bandung Barat ini merupakan bagian dari upaya bersama pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bandung Barat. 

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat berharap upaya ini dapat terus berlanjut untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi kita semua.